Diterima Bekerja Sebagai Data Scientist


Saya baru dapat kabar gembira dari satu mahasiswa bimbingan saya, yaitu bahwa dia baru saja diterima sebagai Data Scientist di salah satu perusahaan digital advertising. Mahasiswa saya ini baru saja menyelesaikan sidang skripsi di bulan agustus 2015, belum melalui sidang kelulusan dan tentu saja belum diwisuda. Tapi awal september 2015 sudah diterima bekerja. Saya pikir ini  karena obyek skripsi dia yang menarik dan pengetahuan dia yang cukup luas mengenai keilmuan data, dan tentu saja skill yang dipunyainya, maka dia pun dengan cepat diterima bekerja. Disaat kompetisi lapangan kerja yang sangat tinggi, dia dengan mudah bisa diterima karena keunikan skill dan ilmu yang dia punyai.

Bagi saya pribadi ini adalah kabar yang sangat mengembirakan, sejak berkutat secara serius dari tahun 2013 di riset dan pengajaran dalam keilmuan data, baru kali ini mahasiswa bimbingan saya bekerja di bagian data. Apalagi sebagai Data Scientist, ilmu yang tidak mudah. Sungguh prestasi sendiri bagi mahasiswa manajemen bisnis yang secara tradisional tidak fokus ke keilmuan data, modelling, statistik dan komputasi. Beberapa tahun yang lalu tidak terbayangkan kebutuhan Data Scientist di Indonesia, tetapi sekarang dengan banyaknya perusahaan startup bidang ICT, maka adopsi ilmu dan profesi yang ada di industri global sudah banyak terjadi di Indonesia.

Saya tanya ke yang bersangkutan, pada saat wawancara, selain skill yang dia punya sekarang, skill apa lagi yang harus dilengkap ? .. jawabnya adalah “Python … ” ..wah tampaknya saya harus genjot mahasiswa untuk bermain main dengan Python, untungnya di mata kuliah ‘logic dan algoritma for business’ , Python sudah mulai diperkenalkan sebagai alat untuk merepresentasikan logika ..

Kabar ini semakin melecut semangat saya untuk fokus di bidang data ini, sambil melihat bimbingan saya berhasil masuk ke industri, dan kedepannya bisa menjadi partner saya untuk semakin memahami keilmuan dan industri data .. Sekali lagi Selamat #jempol #jempol #jempol …

 

PicsArt

 

 

 


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *