Menjadi Narasumber Workshop Big Data dan Cloud Computing di Kominfo


Seminggu yang lalu saya mendapatkan email dari Kominfo (Kementrian Komunikasi dan Informasi) ke alamat email saya yang alternatif (bukan yang resmi) untuk menjadi narasumber dalam workshop “Big Data dan Cloud Computing: Peluang dan Tantangan Regulasi”. Berhubung ada rekan dosen satu ruangan yang aktif di kominfo, yaitu Bu Helni, maka saya tanya beliau apakah memberikan rekomendasi ke kominfo, ternyata beliau tidak memberikan rekomendasi apa apa, oleh karena itu saya anggap email tersebut adalah email spam .

Ternyata emailnya tersebut adalah email serius setelah kominfo mengirimkan email kembali disertai undangan resmi.  Workshop tersebut diadakan oleh Puslitbang Aplikasi Informatika dan Informasi Komunikasi Publik, Badan Litbang SDM, dan mereka mendapatkan nama saya dari Telkom (saya masih bingung juga Telkom yang mana).

Pada Selasa 19 mei 2015 acara diadakan di gedung Kominfo, jl. medan merdeka barat. Saya berbicara bersama Pak Komang dari Big Data Project PT. Telkom Indonesia. Pak Komang memberikan materi mengenai “Overview dan Trend Big Data” sedangkan saya memberikan materi tentang “Dampak dan Peluang Big Data untuk bidang Sosial dan Ekonomi”, dimana akhirnya saya bawakan dengan pendekatan jejaring sosial.

Secara keseluruhan keterlibatan menjadi pembicara dalam acara formal dengan materi yang saya atur sendiri sangat mengasyikkan, karena selama ini saya hanya bicara di acara non formal ataupun kalau di acara formal saya hanya sebagai pembicara tambahan dengan topik yang sudah ditentukan pimpro.

Yang paling mengasyikkan tentunya adalah, setelah memberikan presentasi, banyak peserta yang tertarik dengan studi / riset yang saya lakukan untuk diaplikasikan di bidang mereka .. #bravo #buatdirisendiri #narsis …

Oh ya saya pergi ke jakarta naik kereta argo parahyangan ke gambir berjalan dengan lancar dan nyaman, akan tetapi pas pulang ke bandung saya ketinggalan kereta gara gara antrian loket pembelian tiket sangat panjang, jadi deh 3 jam nongkrong di gambir nungguin kereta  ..#sigh …jadi entry blog ini dibuat pada saat ngabisin waktu 3 jam nungguin kereta #hehe

img_3019-e1432020450461

suasana workshop pada saat Pak Komang memberikan materi, sayangnya pas saya bicara tidak ada yang bisa dititipin motret.

Screen Shot 2015-05-19 at 8.31.10 PM

rundown acara

, , ,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *